GEDUNG REKTOR UNSYIAH Terbakar

GEDUNG REKTOR UNSYIAH Terbakar - Selamat datang di blog Sejarah Aceh, Info kali ini adalah tentang GEDUNG REKTOR UNSYIAH Terbakar !! Semoga tulisan singkat dengan kategori Aceh !! Info Today !! News !! ini bermanfaat bagi anda yang membutuhkan. Dan untuk anda yang baru berkunjung kenal dengan blog sederhana ini, Jangan lupa ikut menyebarluaskan postingan bertema GEDUNG REKTOR UNSYIAH Terbakar ini ke social media anda, Semoga rezeki berlimpah ikut di permudahkan sang khalik yang maha kuasa, Selengkapnya lansung lihat infonya dibawah -->





Liputan6.com,
11/09/2008 10:03 Banda Aceh: Pusat kegiatan adiministrasi atau Biro Rektor Universitas Syiah Kuala, Banda Aceh, dini hari tadi ludes terbakar. Meski tak ada korban jiwa, kerugian materiil diperkirakan mencapai Rp 10 miliar.

Kebakaran menghanguskan sejumlah dokumen dan peralatan kantor yang berada di lantai dua dan tiga. Sebanyak enam mobil pemadam kebakaran kesulitan memadamkan api yang tak terjangkau tembakan air. Petugas pemadaman terpaksa menyemprot dari bawah. Amukan si jago merah baru dikuasai dua jam kemudian.

Namun lebih dari separuh gedung tersebut telah musnah. Termasuk ruang rektor dan sejumlah ruang pembantu rektor. Sementara itu, beberapa saksi mata mengatakan sumber api berasal dari lantai tiga yang dengan cepat menjalar ke lantai dua serta nyaris menghanguskan lantas dasar.

Sedangkan puluhan petugas pemadam kebakaran kewalahan memadamkan api karena kondisi mobil pemadam yang sudah tua. Itu menyebabkan petugas tak bisa bekerja secara maksimal. Polisi juga nampak dikerahkan ke lokasi kejadian guna mengamankan aset yang selamat.

Hingga saat ini polisi masih menghimpun keterangan dari petugas keamanan dan piket jaga pada malam kejadian. Sementara Rektor Darni Dawood mengaku sedih dengan musibah ini. Sebab, sejumlah dokumen penting musnah dan membutuhkan waktu lama untuk membenahinnya. Sedangkan ribuan mahasiswa mengaku pasrah atas musibah tersebut.(IKA/Tim Liputan SCTV)


Demikianlah Artikel GEDUNG REKTOR UNSYIAH Terbakar, Semoga dengan adanya artikel singkat seperti Informasi postingan GEDUNG REKTOR UNSYIAH Terbakar ini, Anda benar benar sudah menemukan artikel yang sedang anda butuhkan Sekarang. Jangan lupa untuk menyebarluaskan informasi GEDUNG REKTOR UNSYIAH Terbakar ini untuk orang orang terdekat anda, Bagikan infonya melalui fasilitas layanan Share Facebook maupun Twitter yang tersedia di situs ini.